Grand Canyon & Colorado River... A Mystical Landscape
Hari Minggu tanggal 12 September 2010 kami berangkat jam 05.00 pagi dari hotel Stratosphere, tempat kami menginap selama di Las Vegas, menuju ke Grand Canyon West Rim. Sebagian anggota tour kami memilih pergi ke South Rim yang jauhnya 5 jam perjalanan dari Vegas. Katanya pemandangan alam disana jauh lebih indah. Tapi disana kan ngga ada Skywalk...
atas: Lake Mead
kanan:pusat listrik tenaga air dari Hoover Dam
Walaupun hampir semua orang
pergi tidur menjelang tengah malam, namun rupanya semua sukses memasang alarm :D
sehingga pagi ini pukul 04.45
semua sudah siap di dalam bus. Roger, guide kami yang pelit senyum sampai tertawa melihat kami semua yang sangat bersemangat walaupun mata masih mengantuk.
atas: jembatan baru yang sedang dibangun
kiri: tempat start tour Hoover Dam
kanan: Hoover Dam dilihat dari sisi Nevada
Sekitar 30 menit kemudian bus kami melewati Lake Mead yang merupakan waduk buatan paling besar di Amerika. Luasnya mencapai 247 miles persegi. Lake Mead dibuat ketika Hoover Dam sedang dibangun, lalu menjadi area rekreasi mulai tahun 1964.
Tiga dari 4 gurun di Amerika, The Mojave, The Great Bassin dan The Sonoran Desert, bertemu di dalamnya sehingga menghasilkan corak hewan dan tumbuhan yang unik dan satu-satunya di dunia. Saat ini Lake Mead digunakan masyarakat untuk berenang, snorkeling, memancing, camping, hiking dan bersepeda. Mengingatkanku pada Jatiluhur di pertengahan tahun 80'an.
kiri: dibangun antara 1931-1935
kanan: dari sisi Arizona
20 menit dari Lake Mead bus kami berhenti untuk melalui pemeriksaan antar negara bagian. Oh ya, sejak dari LA kemarin kami sudah akan melalui 3 negara bagian dalam 2 hari ini, yaitu California, Nevada dan sekarang menuju ke Arizona, wuih!
kiri: jembatan antar negara bagian, dilihat dari sisi Arizona
kanan: Arizona time, beda 10 menit dengan Nevada time.
kanan bawah: sungai Colorado yang
dibendung
kiri: Nevada time
Hoover Dam dibangun antara tahun 1931 sampai 1935. Fungsi utamanya untuk mengontrol banjir dan mengalirkan air sungai Colorado sebagai irigasi. Kebalikan dari sangkaan umum, pusat listrik tenaga air hanya merupakan pemikiran selanjutnya. Dengan tinggi Dam 726 feet, luas beton Hoover Dam dapat dipakai untuk menutupi seluruh Rhode Island. Wow!
Dari tahun ke tahun sungai Colorado terus mengalami penyusutan debit air. Hal ini dapat dilihat dari bekas batas air di dinding tebingnya, yang berwarna putih terang di atas batas air yang sekarang. (foto kiri)
kanan: Peta Grand Canyon West Rim, yang dikuasai dan dioperasikan oleh suku Indian Hualapai
Dari Hoover Dam perjalanan kembali
dilanjutkan melalui (lagi-lagi) gurun tandus yang membosankan. Perjalanan terasa lamaaa sekali.
atas, bawah & kanan: that long boring deserts
Setelah berkali-kali tidur, bangun lalu tidur lagi, dan terbangun lagi selama kurang lebih 2,5 jam, akhirnya kami sampai juga di perhentian bus suku Hualapai. Disini semua kendaraan harus parkir lalu penumpangnya diwajibkan (baca lagi: wajib!!) naik ke bus-bus milik suku Hualapai yang, halah minta ampun, jadoel dan kurang bersih (menggunakan bahasa yang sopan, karena mereka orangnya juga sopan koq)!
Hanya bus-bus mereka yang berkenan membawa kami semua ke tempat tujuan yang kami idam-idamkan tersebut. Pernah nonton film-film Meksiko tempo dulu, dimana ayam dan kambing bercampur dengan manusia dilatar belakangi oleh udara panas berdebu? yah kaya gitu deh keadaan busnya..haha. Padahal, sumpah, busnya ber AC dan jendela-jendela serta pintunya tertutup rapat, tapi heran tuh debu sukses masuk ke dalam lho.
kiri & kanan: tempat parkir suku Hualapai
Selama 1 jam dan 6 menit kami terguncang-guncang dalam bus karena sebagian besar jalan belum diaspal. Masih berupa jalan tanah-
rata yang terdiri dari pasir gurun dan kerikil
kiri: Satu menit setelah itu, mata kami terbelalak dan mulut ternganga karena melihat lukisan alam yang
begitu indah di depan mata.
Semua kepenatan tadi hilang menguap tertiup angin gurun yang berhembus pelan..
Dari sini sudah tidak ada yang mengantuk lagi, hehe.
kanan: kev tertidur di bus
kiri atas: Welcome-
kiri: Eagle Point di WestRim
kanan: saat-saat mendekati Eagle Point
kiri: Skywalk di latar
kanan: foto bareng di Eagle Point, biar panas dijabanin juga!
Setelah tiba di Welcome Center dimana terdapat toilet dan Gift shop,
kami berganti bus, disebut hop-on-
hop-off shuttle, yang keren abisss.Shuttle ini hanya berputar antara Eagle Point, Guano Point dan Hualapai Ranch saja.
kanan: Sa' Nyu Wa = Eagle
atas: simpan bawaan dulu di loker sebelum naik ke Skywalk
kiri & kanan: Grand Canyon Skywalk dilihat dari
berbagai sudut
Puas mengamati dan berfoto di Eagle Point, kami segera menuju ke Skywalk yang terletak tidak jauh dari situ. Cukup jalan kaki. Sebelum masuk kami diharuskan menyimpan barang di dalam loker yang telah disediakan gratis. Ini untuk mencegah benda-benda jatuh ke dalam canyon ataupun yang terparah: jatuh di atas jembatan kaca tersebut.
kiri: Untuk berjalan di atasnya pun semua orang diwajibkan membungkus sepatunya dengan sarung sekali pakai yang sudah mereka sediakan (sayangnya ngga boleh di bawa pulang buat kenang-kenangan, jangan-jangan bukan sekali pakai ya, hehe)
Setelah siap, antrilah kami menujuSkywalk. Meskipun sanggup menampung 822 orang dengan berat 90 kg, paling banyak hanya 120 orang dapat berada di atasnya dalam waktu yang bersamaan. Kenyataannya petugas hanya mengijinkan sekitar 30 orang bersama-sama berada di atas Skywalk. Baguslah.... :)
kiri: di dalam Tepe/tenda Hualapai Indian Tribe
kanan: sempat bergaya diatas Skywalk
Skywalk terletak 4000 feet diatas dasar Grand Canyon, terbuat dari beberapa lapisan ka
ca dan baja berbentuk sepatu kuda, dan dikunjungi sekitar 1.500 orang dari seluruh dunia
setiap harinya. Untuk berjalan diatasnya tiap orang diharuskan membayar $32, anak-anak sekalipun-
atas: Flight of the Eagle tour
kanan: Guano Point nan megah, sungai Colorado mengalir di bawahnya
tak terkecuali. Waktu rata-rata yang dihabiskan tiap orang di atas Skywalk
sekitar 10 sampai 15 menit, walaupun petugas memberi waktu sekitar 30 menit.
atas & kanan: Guano Point
Bermacam gaya turis diatas Skywalk: jalan bergeser, menyeret kaki, bersandar dan berpegang erat pada hand rail, hahaha..
No comments:
Post a Comment