Search This Blog

Friday, March 2, 2012

Visa China (Termasuk Shenzhen)


Saat ini untuk aplikasi visa ke China oleh pihak kedubesnya sudah di-outsourcing-kan ke pihak ke-3 yakni PT. China Visa Services Indonesia (PT. China VSI). Pihak kedubes China tidak lagi mengurusi aplikasi visa secara langsung.
Dari informasi terakhir yang saya dapat di kantor PT. China VSI memang pada saat ini untuk berkunjung ke Shenzhen yang berbatasan langsung dengan Hong Kong, harus menggunakan aplikasi visa di alamat yang saya berikan di bawah ini. Aplikasi harus dilakukan sebelum tiba di Cina.
Memang aturan utk visa on arrival (khususnya di Shenzhen) belakangan sering berubah sesuai event yang sedang terjadi di sana. Pemikiran saya sih, karena PT China VSI ini adalah pihak independen yang penghasilannya didapat dari pengurusan visa, maka pasti mereka selalu menyarankan untuk setiap orang melakukan aplikasi visa setiap hendak berwisata atau berlibur ke China (ke daerah manapun) termasuk Shenzhen.
Masalahnya adalah, sangat beresiko apabila kita berangkat ke Shenzhen tanpa berbekal visa, dan jika ternyata sesampainya di sana tidak diizinkan masuk… wah bisa berabe banget tuh. Keputusan memang ada di tangan Anda apakah hendak berangkat langsung tanpa visa, atau lebih baik melakukan aplikasi visa sebelum keberangkatan. Memang sih… ada perbedaan harga yang mencolok antara visa on arrival di Shenzhen dan jika kita melakukan aplikasi visa China di Indonesia…
Anyway, syarat umum visa type L (visa turis) ke China:
- Mengisi form aplikasi dengan lengkap
- Paspor dengan masa berlaku minimum 6 bulan sejak tanggal pengajuan aplikasi
- 1 Pas foto terbaru
- Copy surat ganti nama (jika ada)
Informasi lengkap lihat di: http://visaforchina.co.id/JKT_EN/
Jam Operasional:
Monday– Friday
Submission of Applications: 9:00am—15:00pm
Payment and Collection 9:00am — 16:00pm
Alamat:
PT. China Visa Services Indonesia (PT. China VSI)
Jakarta. Unit 6, 2nd Floor East Building
JI, Lingkar Mega Kuningan Blok E.3.2 Kav 1 Jakarta 12950, Indonesia
Tel:021-579-38655 Fax:021-579-38659 E-mail:jakartacentre@visaforchina.org
Surabaya.
JI Pakis Argosari F-24, Surabaya 60225, Indonesia
Tel: 031-5663778 Fax:031-5670510 E-mail:surabayacentre@visaforchina.
Dikutip dari: http://wisata.kompasiana.com

No comments:

Post a Comment