Search This Blog

Saturday, May 28, 2011

Disney Sea Tokyo


[Tour in Asia] Menjelajahi Disney Sea Tokyo

Setelah kemarin jalan-jalan ke Sungai Han di Korea, sekarang mampir Ke Jepang dulu yah,, tepatnya kita mian-main ke Disney Sea Tokyo.

DisneySea Tokyo adalah taman hiburan yang berada di Tokyo Disney Resort, tepatnya di Urayasu, Prefektur Chiba, Jepang. Taman hiburan ini dibuka pada tanggal 4 September 2001. DisneySea adalah kepunyaan The Oriental Land Company, yang memiliki izin dari perusahaan Walt Disney. DisneySea ini bisa dibilang Dufannya Jepang, tapi lebihh bagus tentunyaa.

Disneysea itu membagi2 daerahnya permainan sesuai dengan design lingkungannya. daerahnya dibagi menjadi 7 : american waterfront, arabian coast, lost river delta, mediterranean harbor, mermaid lagoon, mysterious island, dan port discovery.

Ini adalah peta DisneySea

1. american waterfront
a. tower of terror

Jadi, Kita akan masuk ke hotel yang sudah tua, lalu naik lift sampai ke tinggkat yang tiinggi banget. Lalu kita disuruh masuk dan duduk di suatu ruangan yang berbentuk seperti teater. Lalu, tiba-tiba ada hantu,dll muncul di layar, setelah itu ruangan tempat kita duduk akan dibanting ke bawah aka terjun bebas. Waktunya cumin 5 menit

b. electric railway

Jika kita lelah, kita bisa nyebrang ke Port discovery naik mini trolley ini. Kita bisa liat-liat pemandangan disneysea.


c. big city vehicles

Bentuknya seperti mobildan juga ada supirnya. Dan jalannya lambat sekali,biasanya digunakan pada saat kita sudah selesai jalan-jalan.

2. arabian coast
a. sinbad’s seven voyages

Ini adalah versi Arabnya istana boneka di Dufan. Tapi, lebih bagus fasilitasnya

b. the magic lamp theater

Jadi, kita disuruh duduk di sebuah ryangan yang ditengahnya terdapat boneka ular. Lalu, boneka ular akan menceritakan tentang alladin. Selnajutnya, kita akan masuk ke ruang teater dan terdapat drama Aladdin. Uniknya, drama ini perpaduan orang dengan kartun 3d. tapi untuk yang tidak mengerti bahasa Jepang,, mungkin hanya melihat pemainnya saja,, hhe

c. caravan carousel

Kalau ini seperti permainan kuda-kudaan di dufan ( merry go round atau carousel). Bedanya, bentuknya ada unta, jin dan musiknya juga OST Aladdin

3. lost river delta

a. indiana jones – temple of the crystal skullb.

Jadi, selama perjalanan kita naik jeep, dan melihat petualangan-petualangan Indiana Jones.

b. raging spirits

Merupakan jetcoaster versi mini tapi nuansanya batu-batuan gitu

4. Mediterranean harbor
a. braviSEAmo!

Pertunjukkan kombinasi air mancur dan lampu

c. disneysea transit steamer line

Adalah kapal penghubung daerah american waterfront, mediterranen harbor, dan lost river delta. kalo kita naik kapal ini, kita bisa liat pemandangan2 yang ga bisa kita dapetin dengan jalan kaki doang.

d. venetian gondolas

Di daerah itu dibuat mirip dengan daerah Venice. Makanya, ada gondola-gondola yang bisa dinaikin

e. explorer’s landing

Disini kita bisa mainin kapal2 kecil pake kontrolan tangan, trus ada ruangan optical illusion (ada lukisan yang harus kita liat dengan menggunakan lensa), dll.

5. mermaid lagoon
a. mermaid lagoon theater

Perrtunjukan musical little mermaid. Musik-nya bagus. trus semua pemain2nya di gantung di langit semua, jadi kesannya lagi berenang.

b. flounder’s flying fish coaster

Jet coaster buat anak kecil. bentuk nya ikan

f. blowfish balloon raced.

g. scuttle’s scooterse.

permainan yang biasanya dimaenin sama anak2 sd. kita tinggal naik tempat yang berbentuk ikan, trus muter2 deh.

h. ariel’s playgroundf.

Arena bermain khusus anak2 (bisa manjat2, dll)

i. jumpin’ jellyfishg.

Hampir sama kayak blowfish balloon race, tapi bentuk kapalnya dari ubur2. trus gerakannya kayak lompat2 gitu deh, bukan muter2.

j. the whirlpool

Hampir sama kayak scuttle’s scooters, cuma bedanya ini di dalem ruangan. trus bentuk kapal-nya kayak gelas.

6. mysterious island
a. journey to the center of the earth

jadi ceritanya kita masuk ke dalam gunung, trus nanti kita menjelajah ke dalam inti bumi. seru banget, cuma terlalu sebentar!

b. 20,000 leagues under the sea

Di wahana ini, kita kayak naik ke dalam kapal selam. trus ntar kita bisa liat2 pemandangan bawah laut dll. ga seru2 amat sih, cuma unik aja. oh iya, katanya sih ada filmnya nih jaman dulu banget.

7. port discovery


a. aquatopia

kita hanya duduk di kapal trus dibawa muter2 deh. paling cuma kena semprot air dikit.

b. stormrider

Kalo di dufan kayak wahana perang bintang . cuma serunya kalo di disneysea, pas ada pesawat lain nabrak pesawat kita, bener2 muncul tuh pesawat yang nabrak itu di langit2 ruangan ini. trus di depan muka kita tuh kayak ada fan kecil, jadi ada adegan tertentu yang fan-nya dinyalain biar kerasa nyata. trus ada bagian kita kena air juga, ada bagian api juga. lumayan lah!

Gimana? Berminat kesana?? *jangan lupa aja aku yhh*

No comments:

Post a Comment